
Rapat Rutin Minggon Pemerintah Desa Kondangjajar
Kondangjajar.desa.id. Telah dilaksanakan rapat rutin minggon yang bertempat di Ruang Kepala Desa Kondangjajar pada hari Rabu, 20 Maret 2024.
Minggon adalah rapat rutin mingguan yang bertujuan untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan seminggu kebelakang dan juga untuk membahas rencana kegiatan yang akan dilaksakan seminggu kedepan.
Dalam rapat kali ini, Kepala Desa Kondangjajar, Mukarom, S.Pd. menyampaikan beberapa hal, diantaranya terkait dengan persiapan pendistribusian SPPT PBB Tahun 2024, Surat Edaran Baznas tentang Besaran Zakat Fitrah, dan lain sebagainya.